Penyebab Harga iPhone Menjadi Sangat Mahal

Tipscerdik.tech-iPhone saat ini menjadi daya tarik bagi kalangan tertentu dan peminantnya semakin hari semakin meningkat. Dilihat dari penjualan perhari iPhone saat ini menaiki peringkat teratas dalam penjualan dimasyarakat.

Kali ini kami akan membahas kelebihan dari iPhone yang menyebabkan banyak pengguna android beralih ke smartphone satu ini. Bukan karena gengsi atau hal lainnya namun pembahasan ini berdasarkan user experience seorang developer aplikasi android dan iPhone yang mengharuskan memiliki keduanya agar depat mengetahui kelebihan dan kekurangan di masing-masing perangkatnya.

Stress Test Android vs iPhone

Stress test dimaksud untuk menguji kestabilan dan keandalan sistem dalam kondisi beban berat dan extream. Coba simak atau bisa kalian lakukan di tempat kalian berada, kita uji dan bandingkan keduanya1.

  1. Persiapkan HP Android paling kencang dikelasnya dan pastikan memiliki penyimpanan internal 64 Gb. Bolehlah untuk meminjam Hp milik teman kalian bisa menggunakan HP Samsung atau Xiaomi. Pencobaan yang kami lakukan menggunakan HP Oppo F3 plus
  2. Install aplikasi yang biasa digunakan sehari-hari oleh kita. Seperti contoh : instagram, Youtube, WhatsApp, Telegram, Tik Tok, Mobile Banking dan Facebook
  3. Apabila di tempat kalian terdapat iPhone dengan seri 5s atau iPhone 6. kalian bisa membadingkan dengan poin nomer 1 diatas. Kenapa kok 5s atau iPhone 6? Karena kami membandingakan dengan jenis iPhone yang paling pelan dikelasnya.
  4. Samakan dengan android tadi instal beberapa Aplikasi harian
  5. Setelah mensamakan aplikasi yang berada dikedua Hp. Sekarang lakukan percobaan test membuka setiap aplikasi dan tidak lupa untuk mencatat kecepatan waktunya. Setelah itu lihat perbandingannya. Hp android akan jauh lebih unggul dalam kecepatan waktunya.
  6. Test yang Kedua yaitu mengisi penyimpanan internal Hp android dan iPhone sebanyak 60 hingga 70% dari kapasitas penyimpanan internal. Bisa dimasukan file video, gambar, text dokument dan lain sebagainya. Hai ini mensimulasikan Hp andorid dan iPhone sudah digunakan cukup lama.
  7. Pakailah Hp Android dan iPhone seharian. Bisa untuk game atau membuka aplikasi harian lainnya.
  8. Saatnya melakukan test perbandingan lagi. Ulangi test seperti pada nomor 5. Lihat lah bagaimana hasilnya. Cukup mencengankan karena android yang sebelumnya membuka aplikasi hanya 1 detik namun sekarang menjadi 5 detik. Berbeda dengan iPhone yang peformasnya tidak berubah. Bahkan iPhone 6 menjadi lebih cepat dari pada Oppo F3 plus.
  9. Akan lebih mencolok lagi ketika Hp android dan iPhone menjalankan game dengan kapasitas penyimpanan tinggal 30%. Terlihat performa android sudah tidak seperti ketika masih kosong

Stress test tadi dilakukan dengan kondisi Hp yang masih murni dari pabrik. Maksudnya kondisi hp belum dilakukan root atau jailbreak dan menggunakan software ori bukan bajakan. Agar tidak terlihat manipulatif. Pada kesimpulannya yang diperoleh dari stress test tadi selama kita menggunakan Hp Android yang penyimpanannya masih sekitar 50% yang ada maka performanya masih terhitung normal. Apabila lebih dari 70% akan terasa sangat drastis penurunannya.

Secara umum, kami memberikan perbandingan terhadap Hp Andorid dengan iPhone dengan simulasi dalam performa ketika kita gunakan sehari-hari. Banyak reviewer yang memberikan penjelasan terhadap Hp Android vs iPhone namun banyak yang tidak menyadari ketika dilakukan Hp tersebut masih dalam keadaan kosong / baru. Pada kenyataanya kita sering masih mengguanakan Hp yang dalam keadaan data sudah banyak terisi di media penyimpanannya.

Apa yang menjadikan perbadaan performa Android dengan iPhone?

Ada 2 hal yang menjadikan perbedaan performa Android dan iPhone. 2 Hal di antaranya yaitu Software dan Hardware. Nah bagaimana itu bisa terjadi? simak penjelasan berikut :

  1. Software : Jawaban yang satu ini memanglah sudah banyak yang mengetahui. iPhone merupakan pabrikan yang memberikan masalah penggunaan memory menjadi lebih efisien. Sedangkan Android merupakan pabrikan dengan basis program Java yang kita ketahui bahwa Java itu sangatlah berat ketika sedang dijalankan.
  2. Hardware : iPhone merupakan Hp dengan tambahan prosesor di dalamnya. Yang dimaksud adalah co-processor. Nah Apple memberikan ide menambahakan co-processor pada setiap Hp nya. Namun ide itu muncul ketikan iPhone mengeluarkan versi 5s hingga sekarang. Itulah mengapa seri 4 tidak sebaik seri 5s.

Bagaimana Cara kerja Co-Processor pada Hp iPhone?

Co-Processor merupakan prosessor tambahan pada iPhone yang terpisah dari prosesor utamanya. Nah co-processor ini bekerja untuk menjalankan fungsi-fungsi yang lainnya. Secara keseluruhan, iPhone merupakan Hp dengan 2 inti prosesor meskipun 1 prosesor tidak sekuat prosesor utamanya.

Sedangkan pada Hp Android tidak banyak yang menggunakan co-processor. Namun kebanyak digunakan hanya sebatas keperluan AI Processing (kamera) seperti contohnya pada Oppo. Sementara untuk keperluan penggunaan sehari-hari belum.

Prosesor utama iPhone memang didesign untuk menjalankan aplikasi utama, sedangkan prosesor tambahan digunakan untuk menjalankan fungsi-fungsi sensor dan menjalankan yang tidak dijalankan oleh prosesor utama.

Penjualan dengan tulisan spek seperti snapdragon atau exynos yang memiliki lebih banyak core processor jaul lebih menjual dimata konsumen, maka tidaklah heran apabila Android tidak semulus iPhone. Produsen Apple memberikan ide co-processor pada iPhone untuk memberikan peningkatan performa penggunaan secara keseluruhan, berbanding terbalik dengan Android yang memberikan co-processor untuk menjalankan fungsi-fungsi khusus saja.

Related Posts

Bocoran iPhone 15 Ultra Tahun 2023, Pengganti Pro Max

Tipscerdik.tech – Perusahaan Apple dikabarkan sedang merancang pengganti iPhone Pro Max yang akan dinamakan iPhone 15 Ultra. Meskipun kemunculannya masih tahun depan, namun kebar desas-desus sudah bermunculan…

Jual Artikel Pelajaran Online | Untuk Mahasiswa dan Pelajar

Cara Menjual Catatan Materi Pelajaran Online – Bagi pelajar atau mahasiswa kebutuhan uang saku harian tanpa harus meminta kepada Orang Tua merupakan kebanggaan tersendiri. Tipscerdik.tech- Bagi pelajar…

WEBSITE KEREN BUAT KAMU GUNAIN KETIKA GABUT

“Moodboster Ketika Lagi Bosan” Tipscerdik.tech Selesai dengan pekerjaan yang menumpuk atau sedang merasa jenuh tapi tidak ada cukup waktu untuk pergi keluar rumah. Atau kalian rindu menyetir…

Disney Plus – CARA MENGATASI TIDAK BISA LOGIN [ Sloved 100% ]

Tipscerdik.tech – Disney Plus merupakan penyedia streaming terbesar yang masuk pada tahun 2019. Aplikasi ini memiliki acara web dan film dari merk terbesar, termasuk Pixar, Lucasfilm, Marvel,…

Situs Diblokir Kominfo? Download VPN Jalan Ninjanya

Tipscerdik.tech – Resmi sudah Kementrian Komunikasi dan Informatika memblokir situs / planform digital yang saat ini sangat digandrungi oleh para penggunanya di Indonesia karena tidak melakukan registrasi…

Tips Foto Keren Aestetic Bermodal HP Biar Enggak Ketinggalan Jaman

Tipscerdik.tech– Saat ini fotografi menjadi daya tarik tersendiri bagi kaula muda. Foto-foto yang cantik dan keren akan dijadikan jejak digital dan disimpan di media sosialnya. Namun Foto…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *